Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pasien Dipuskesmas Periuk Jaya Tahun 2020

  • Ida Faridah Dosen STIKES Yatsi Tangerang
  • Yati Afiyanti Dosen Universitas Indonesia
  • M Hasan Basri STIKes Yatsi Tangerang

Abstract

Latar belakang:. Dari hasil keluhan di kotak saran Puskesmas Periuk Jaya tahun 2019
mengungkapkan bahwa masih ada keluhan terhada sikap petugas yang tidak memuaskan.
Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah menganalisa hubungan kualitas pelayanan puskesmas
dengan kepuasan pasien di puskesmas Periuk Jaya.
Metode Penelitian. Desain penelitian ini adalah analisis korelasi dengan pendekatan cross
sectional. Populasi pasien yang berkunjung ke puskesmas Periuk Jaya sebanyak 422 orang.
Sampel diambil dengan teknik consecutive sampling dengan sampel 205 responden. Variabel
independen kulitas pelayanan puskesmas dan variabel dependen kepuasan pasien . Cara
pengumpulan data dengan kuesioner. Pengolahan data menggunakan editing, coding, scoring dan
tabulating dan uji statistik menggunakan Chi-Square.
Hasil : Hasil penelitian menunjukkan pasien yang berkunjung ke Puskesmas Periuk Jaya dengan
kualitas pelayanan yang diberikan petugas kesehatan adalah kurang sebanyak 6,8%, cukup
sebanyak 22,9%, baik sebanyak 41,9%, sangat baik 28,4% dan kepuasaan terhadap pelayanan
petugas kesehatan adalah tidak puas sebanyak 14,1% dan puas sebanyak 85,9%. Hasil analisa
bivariate dengan uji Chi-Square diperoleh p value sebesar 0,000 < 0,05.
Kesimpulan penelitian ini ada hubungan antara kualitas pelayanan Puskesmas dengan kepuasan
pasien.
Kata Kunci : Kualiatas Pelayanan, Kepuasan pasien.

References

Damayanti NA. (2000). Kontribusi kinerja perawat dan harapan pasien dalam
dimensi non teknis keperawatan terhadap kepuasan pasien rawat inap kasus
kronis. Disertasi. Surabaya: Universitas Airlangga

Fatrida,D. 2015. Hubungan kualitas pelayanan keperawatan dengan kepuasan pasien
di puskesmas pauh padang. Padang: Universitas Andalas. Tesis.

Lestari WP, Sunarto, dan Kuntari T. (2008). Analisa faktor penentu tingkat kepuasan
pasien di rumah sakit PKU Muhammadiyah Bantul. Jurnal Kedokteran dan
Kesehatan Indonesia (JKKI). Diakses tanggal 4 April 2017 melalui
journal.uii.ac.id/index.php/JKKI/article/download/544/468

Lupiyoadi.(2013). Manajemen Pemasaran Jasa. Edisi Ketiga. Jakarta Salemba.

Maya Amelia (2018). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pasien
Rumah Sakit USU.Skripsi. Medan. Fakultas Kesehatan Universitas Sumatera
Utara.

Nursalam. (2016). Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan: Pendekatan Praktis.
Ed.4.Jakarta: Salemba Medika.

Nunuk Herawati, Nur Qomariyah (2015). Pengaruh kualitas pelayanan Puskesmas
terhadap kepuasan pasien pengguna kartu pemeliharaan kesehatan masyarakat
surakarta (Puskesmass) di Surakarta. Skripsi. Surakarta: Fakultas Ekonomi
Universitas Sebelas Maret

Notoatmodjo, Soekidjo. (2010). Promosi Kesehatan Teori & Aplikasi. Jakarta:
Rineka Cipta.

Nova, Rahadi Fitra. (2010). Pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pasien
rawat inap pada Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta. Skripsi. Surakarta:
Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret.

Purnama.(2006). Manajemen Kualitas. Edisi Pertama.Yogjakarta: EKONISIA.
Puskesmas Periuk Jaya.(2019). Laporan jumlah kunjungan pasien 2019.

Kemenkes RI.(2019).Peraturan Menteri Kesehatan Republik RI No 43. 2019
tentang kebijakan dasar puskesmas. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik.

Lestari. (2015). Lepuasan Pasien Rawat Inap Thadap Kualitas Pelayanan RSUD
Indramayu. Skripsi. Jember: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Malang.

Merryani E.Oroh. (2015). Faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat
kepuasan pasien Rawat Iap terhadap Pelayanan Keperawatan di RSUD
Noongan. Skripsi. Jember: Fakultas Ilmu Keperawatan. Universitas Sam
Ratulangi.

Noor.(2017). Metodelogi Penelitian. Jakarta. Kencana.

Saladin D. (2004). Manajemen Pemasaran Analisis, Perencanaan, Pelaksanaan
dan Pengendalian. Bandung: CV Linda Karya

Sayuti, E. 2015. Analisis tingkat kepuasan pasien di rawat jalan di rumah sakit
khusus jantung sumatera barat tahun 2015. Skripsi: UNAND

Shaikh BT, Mobeen N, Azam SI, dan Rabbani F. (2008). Using SERVQUAL for
assessing and improving patient satisfaction at a rural health facility in Pakistan.
Eastern Mediterranean Health Journal. (2008). Vol. 14, No. 2.

Simamora, Bilson. (2003). Membongkar Kotak Hitam Konsumen. Jakarta: PT.
Gramedia Pustaka Utama.

Sodani PR, Sharma K. (2011). Assessing patient satisfaction for investigative
services at public hospitals to improve quality of services. National Journal of
Community Medicine. Oct-Des (2011). Volume 2 (Issue 3): 404–8.

Supardi. (2008). Hubungan Antara Persepsi Mutu Pelayanan Pengobatan Dengan
Kepuasan Pasien di Balai Kesehatan Karyawan Rokok Kudus. Universitas
Diponegoro Semarang.

Supartiningsih, Sholichah. (2015). Pengaruh Kualitas Pelayanan Ditinjau Dari
Dimensi Tampilan Fisik, Keandalan, Daya Tanggap, Jaminan, dan Empati
Terhadap Kepuasan Pasien Rumah Sakit Sarila Husada Sragen

Sudibyo, Anggi Reny. (2014). Hubungan antara kualitas pelayanan dengan
kepuasan pasien terhadap pelayanan di RSIA Srikandi IBI Jember. Skripsi.
Jember: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas

Tjiptono, F. (2014). Pemasaran Jasa, Prinsip, Penerapan dan Peneltian. Yogyakarta:
Penerbit ANDI
Published
2020-12-30