HUBUNGAN KECERDASAN SPIRITUAL DENGAN TINGKAT STRES MAHASISWA SKRIPSI S1 KEPERAWATAN KELAS REGULER STIKES YATSI TANGERANG TAHUN 2019

  • yuliana M.Pd

Abstract

ABSTRAK

Skripsi sebagai salah satu syarat kelulusan di akhir pendidikan dan menjadi salah satu syarat mendapatkan suatu gelar sarjana bagi mahasiswa, seringkali menjadi pemicu stres bagi mahasiswa keperawatan. Sulitanya mencari literatur, menemui dosen pembimbing, dan dihadapkan rasa malas saat berhadapan dengan buku serta tulisannya yang panjang, selain itu dalam menyelesaikan skripsi yang diberikan dengan batasan-batasan waktu tertentu dan di tuntut untuk segera mengkosultasikan kepada dosen pembimbing hasil dari bahan yang sudah kita kerjakan seringkali meningkatkan resiko stres pada mahasiswa. Mahasiswa dengan kecerdasan spiritual yang baik akan berdampak pada persepsi yang baik terhadap stresor yang dialami oleh mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran hubungan kecerdasan spiritual dengan tingkat stress mahasiswa skripsi S1 keperawatan kelas reguler STIKes YATSI 2019. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi dilakukan terhadap 114 mahasiswa dengan menggunakan pendekatan cross sectional dan menggunakan tehnik total sampling. Instrumen dalam penelitian ini berupa kuesioner yang disusun berdasarkan aspek-aspek kecerdasan spiritual dan kuesioner Depression Anxiety Stress Scale 42 (DASS 42)untuk mengukur tingkat stres. Hasil penelitian diperoleh sebanyak 104 mahasiswa (91.2%) memiliki kecerdasan spiritual yang baik, dan 95 mahasiswa (83.3%) mengalami tingkat stres ringan. Hasil uji chi square dan pearson correlation menunjukkan nilai hitung p-value 0,012 atau < a 0,05, dan r = -0,268. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan negatif antara kecerdasan spiritual dengan tingkat stres mahasiswa skripsi S1 keperawatan kelas reguler STIKes YATSI 2019. Saran: Perlunya peningkatan dan penambahan mata kuliah khususnya pada aspek spirituaitas untuk mendorong berfungsinya secara efektif kecerdasan spiritual yang kemudian berpengaruh terhadap kemampuan mahasiswa dalam mengontrol tingkat stresnya sehingga terciptanya kesuksesan akademik.

 

Kata kunci: kecerdasan Spiritual, tingkat stres, mahasiswa

 

 

 

 

 

 

 

 

 

RELATIONSHIP BETWEEN SPIRITUAL INTELLIGENCE WITH STUDENTS STRESS LEVEL OF SKRIPSI STUDENTS OF S1 NURSING REGULAR CLASS STATEMENT OF YATSI TANGERANG STATES IN 2019

 

Novan Catur Setiawan

Bachelor of Nursing Study Program

College of Health Sciences Yatsi Tangerang

Email: Novan691@Gmail.Com

 

ABSTRACT

Thesis as one of graduation requirements at the end of education and become one of the requirements to get a bachelor degree for students, often a stress trigger for nursing students. He searched the literature, found a mentor lecturer, and faced a lazy sense when dealing with his long book and writings, in addition to completing the thesis given with certain time constraints and required to immediately Codified to mentor lecturers the results of the materials we have done often increase the risk of stress on students. Students with good spiritual intelligence will have an impact on good perception of environmental stressors experienced by students. This research aims to know the description of the relationship of spiritual intelligence with the degree of stress students of S1 of nursing Regular class STIKes YATSI 2019. The study used a descriptive correlation design performed against 114 students using a Cross Sectional approach and using a total sampling technique. The instruments in this study include questionnaires based on the aspects of spiritual intelligence and the Depression Anxiety Stress Scale 42 (DASS 42) questionnaire to measure stress levels. The results of the study were obtained by 104 students (91.2%) Have good spiritual intelligence, and 95 students (83.3%) Experience mild stress levels. The test results of Chi Square and Pearson correlation show the P-value calculated value of 0.012 or < a 0.05, and r = -0.268. The results showed no negative relationship between spiritual intelligence with the stress level of students of S1 nursing thesis regular class STIKes YATSI 2019. Suggestion: the need for improvement and addition of courses especially on the aspect of spirituality to encourage effective functioning of spiritual intelligence which then affects the students ' ability to control the level of the stressiveness so that The creation of academic success.

 

Keywords: Spiritual intelligence, stress level, student

Published
2019-12-27